Pola produksi dan konsumsi berkelanjutan
terkait erat dengan aspek ekonomi, sosial dan lingkungan.
Dimensi ekonomi dalam hal ini terkait dengan konsep
supply dan demand akan kebutuhan manusia dalam kehidupannya sehari-hari,
sehingga unsur keberlanjutan (sustainability)
akan sangat tergantung pada faktor ekonomi masyarakatnya yang terlibat.
Tingkat ekonomi masyarakat yang meningkat
setidaknya akan mengubah pola produksi dan konsumsi komoditas yang berimbang.
Sementara dimensi sosial erat kaitannya dengan
faktor peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam mengelola sumber daya alam
secara lebih baik dan bijaksana.
Pola produksi dan konsumsi berkelanjutan yang
dilaksanakan dengan baik akan memberikan manfaat yang nyata bagi pemerintah dan
masyarakat.
Manfaat tersebut terutama dalam menjamin tersedianya sumber daya, selaras dan seimbang dengan kondisi lingkungan dan tidak akan menimbulkan kerusakan pada lingkungan, sehingga dapat memberikan dukungan bagi kesinambungan pembangunan.
Manfaat tersebut terutama dalam menjamin tersedianya sumber daya, selaras dan seimbang dengan kondisi lingkungan dan tidak akan menimbulkan kerusakan pada lingkungan, sehingga dapat memberikan dukungan bagi kesinambungan pembangunan.
Sumber:
Rohmat Sholahudin. 2013.
Pengaruh Green Marketing Terhadap
Keputusan Pembelian Produk Ades Jurusan PIPS Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Sebelas Maret Tahun 2013. Skripsi. FKIP UNS.
0 comments:
Post a Comment