Bidang Kajian Penelitian Tindakan Kelas (PTK):
- Pelaksanaan pembelajaran: antara lain masalah pengelolaan kelas, prosedur pembelajaran, model pembelajaran, pendekatan dan metode mengajar yang inovatif dan spesifik sesuai dengan karakteristik mapel., pembelajaran untuk mengatasi masalah belajar siswa, seperti kesalahan-kesalahan belajar dan miskonsepsi.
- Pengembangan bahan ajar dan media pembelajaran: seperti modul, computer assisted learning, petunjuk mempelajari buku teks, dan alat bantu/ media pembelajaran---alat peraga dan multi media.
- Pemanfaatan sumber belajar: antara lain pemantapan perpustakaan baik cetak maupun elektronik, pemanfaatan internet atau sumber belajar lain di luar kelas.
- Evaluasi proses dan hasil belajar: antara lain evaluasi otentik termasuk penilaian portofolio, evaluasi diagnostik siswa dengan tindakan pembelajarannya, serta pengembangan instrumen dan penggunaannya.
Pengertian Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) merupakan sebuah
proses investigasi terkendali yang berdaur ulang dan bersifat reflektif
mandiri, yang memiliki tujuan untuk melakukan perbaikan-perbaikan terhadap sistem,
cara kerja, proses, isi, kompetensi, atau situasi (Dewa Komang Tantra, 2005). Penelitian
Tindakan Kelas (PTK) adalah penelitian yang dilaksanakan oleh guru/dosen di
kelasnya sendiri melalui refleksi diri yang diikuti dengan tindakan yang
bertujuan memperbaiki kinerjanya---pembelajaran sehingga hasil belajar peserta
didik meningkat.
PTK diawali dengan kerisauan guru/dosen akan
kinerjanya, kemudian dilakukan refleksi diri dan selanjutnya melakukan
penelitian dengan tindakan untuk perbaikan pembelajaran. Masalah penelitian
yang ingin dipecahkan adalah masalah nyata dalam pembelajaran yang merisaukan
guru/dosen pengampu mata ajaran. Dilaksanakan dengan kolaborasi antara
guru/dosen dengan guru/dosen atau antara guru/dosen dengan peserta didik untuk
menyelenggarakan pembelajaran yang berkualitas dan melakukan perbaikan yang
berkelanjutan.
Inisiatif pelaksanaan PTK: guru/dosen dengan motivasi
untuk meningkat kan pembelajaran yang tumbuh dari dalam diri guru/dosen (intrinsic motivation). Obyektifitas,
validitas dan reliabilitas proses, data, dan hasil penelitian tetap
dipertahankan selama penelitian berlangsung. Proses dan hasil penelitian
didokumentasikan dan dilaporkan secara sistematik dan sesuai dengan kaidah
penulisan ilmiah. Kerangka teori harus kuat untuk menunjang permasalahan dan
pelaksanaan tindakan. (proses Logico - Hypothetico - Verivikatif).
Penelitian tindakan dilaksanakan secara bersiklus, yaitu perencanaan (planning), tindakan (action), observasi dan evaluasi (obsevation and evaluation), refleksi (reflection), perbaikan rencana tindakan,
observasi dan evaluasi, refleksi, perbaikan rencana dan seterusnya sampai
dengan kriteria keberhasilan tercapai.
Arti PTK (Disederhanakan)
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah upaya
perbaikan proses dan hasil pembelajaran yang didasarkan pada hasil penelitian
dengan tindakan. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) adalah penelitian dengan
tindakan yang bertujuan untuk perbaikan proses dan hasil pembelajaran.
Kelanjutan materi ini dapat dilihat dalam cuplikan screenshot powerpoint berikut ini:
Materi ini ditulis oleh Prof. Dr. Soetarno Joyoatmojo, M.Pd. (Guru Besar FKIP UNS). Bagi yang ingin mendapatkan softfile lengkapnya, silakan mengirim permintaan ke iro.maruto@gmail.com (FREE!!) atau silakan menghubungi admin via Facebook.
salut referensi anda,perbanyak sehingga bisa bermanfaat
ReplyDelete